PENGERTIAN BUMI


Hello sobat SEG UHO SC!! Selamat datang di Website kami. Kali ini kita akan membahas sedikit tentang Bumi. Semoga postingan ini dapat bermanfaat yah! Selamat membaca.

BUMI

Bumi adalah planet ketiga dari Matahari yang merupakan planet terpadat dan terbesar kelima dari delapan planet dalam Tata Surya. Bumi juga merupakan planet terbesar dari empat planet kebumian Tata Surya. Bumi terkadang disebut dengan dunia atau Planet Biru, hal ini karena permukaan bumi yang didominasi oleh lautan yang berwarna biru.

Planet Bumi yang merupakan tempat tinggal kita ini adalah satu satunya planet dalam Tata Surya yang memiliki penghuni atau makhluk hidup. Manusia, Tumbuh – tumbuhan dan hewan semuanya bisa tinggal di Bumi.

Bagaimana mengetahui interior bumi ?

Susunan interior bumi dapat diketahui berdasarkan dari sifat sifat fisika bumi (geofisika). Sebagaimana kita ketahui bahwa bumi mempunyai sifat-sifat fisik seperti misalnya gaya tarik (gravitasi), kemagnetan, kelistrikan, merambatkan gelombang (seismik), dan sifat fisika lainnya. Melalui sifat fisika bumi inilah para akhli geofisika mempelajari susunan bumi, yaitu misalnya dengan metoda pengukuran gravitasi bumi (gaya tarik bumi), sifat kemagnetan bumi, sifat penghantarkan arus listrik, dan sifat menghantarkan gelombang seismik.


Dari informasi seismologi, dapat diketahui tentang susunan interior bumi. Berdasarkan penyelidikan dari H. Jeffreys dan K. E. Bullen yang mengacu pada penyelidikan E. Wiechert dengan menggunakan cepat rambat gelombang P dan S, didefinisikan pembagian bentuk lapisan-lapisan dari interior bumi. Struktur dalam bumi dibedakan secara komposisi dan rheologi yang akan dibahas di artikel selanjutnya.


Comments

Popular posts from this blog

STRUKTUR PRIMER

TIPE - TIPE BENTANG ALAM

Well Logging